MALL INFORMASI PELAYANAN PUBLIK KABUPATEN DEMAK

Raih Prestasi di Sea Games, Bupati Demak Beri Penghargaan Kepada Atlet

DEMAK - Pemerintah Kabupaten Demak melalui Dinas Kepemudaan dan Olahraga kab. Demak memberikan reward kepada 4 atlet Kabupaten Demak yang berprestasi di ajang Sea Games Kamboja Tahun 2023. Penyerahan berlangsung di Ruang Transit Bupati, Kamis, (25/05/2023).

Turut hadir Bupati Demak dr. Hj. Eisti’anah, S.E., Wakil Bupati Demak KH. Ali Makhsun, M.S.I., Forkopimda Demak, Plh. Sekda Demak Drs. Umar Surya Suksmana, M.Kom., Kepala Dinpora Kab. Demak Muh Ridhodhin, S.H., M.H., Ketua Umum Koni Demak Wulan Rudy Prasetyo, Ketua Umum PODSI Demak, serta para atlit beserta pelatih di Sea Games Kamboja 2023.

Penyerahan uang Pembinaan secara simbolis oleh Bupati Demak Kepada para atlet berprestasi diantaranya, Wahyu Tri Bawono dan Mugi harjito Juara 1 Dayung Putra mendapat masing-masing 50 Juta Rupiah, Fitriani Nadea Putri Juara 3 Cabor Dayung Putri mendapat 25 Juta Rupiah, serta Alfeandra Dewangga Santosa Juara 1 Cabor Sepakbola mendapat 50 Juta Rupiah.

Bupati Demak pada kesempatan tersebut menyampaikan ucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas prestasi yang telah diraih, karena telah mengharumkan nama Kabupaten Demak pada event SEA GAMES Kamboja 2023.

Ia juga berharap penghargaan tersebut dapat mematik semangat para atlet dan calon atlet di Demak agar bisa lebih berprestasi.

“Ini merupakan bentuk apresiasi, kebanggaan dan dukungan Pemerintah Kabupaten Demak kepada atlet dan pelatih untuk terus meningkatkan prestasi. Saya berharap penghargaan ini menjadi cambuk semangat agar para atlet terus meningkatkan prestasi di kancah provinsi maupun nasional”, ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Demak, Rudi Prasetyo menyampaikan, saat ini Demak sedang berproses untuk mencetak banyak atlet-atlet baru generasi muda yang di cetak dalam bentuk binaan prestasi.

“kita jaring dari setiap Kecamatan yang ada di Kabupaten Demak, kita tampung dari semua cabor. Sedangkan total cabor di Demak sudah mencapai 37 cabor,”kata Rudi.

Rudi menjelaskan, saat ini secara prestasi, semua cabor sedang membangun prestasinya masing-masing.

“Semua cabor sedang membangun prestasi namun yang menjadi unggulan adalah dayung, dan beberapa olahraga yang lain sudah disiapkan menjadi unggulan karena sebentar lagi akan mengikuti Porprov. Semoga kita dalam kejuaran ini mendapat juara setidaknya 10 besar atau 5 besar”, pungkasnya (Prokompim

Jumat, 26 Mei 2023 15:0